BerandaKabupaten BogorProgram 100 Hari Kerja Rudy Susmanto-Jaro Ade, Akan Ubah Rambu Jalan Gunakan...

Program 100 Hari Kerja Rudy Susmanto-Jaro Ade, Akan Ubah Rambu Jalan Gunakan 3 Bahasa

-

Politik, monitorjabarnews.com –
Calon Bupati (Cabup) Bogor nomor urut 1, Rudy Susmanto akan melakukan maksimalisasi sektor kebudayaan di 100 hari kerja, jika terpilih sebagai Bupati Bogor pada Pilkada mendatang.

Rudy Susmanto menjelaskan, program 100 hari kerja Rudy-Jaro Ade salah satunya adalah menerapkan kebijakan di mana kantor-kantor pemerintah harus bisa mengedukasi seluruh masyarakatnya.

“Contoh dari sisi rambu jalan, dalam waktu 100 hari kerja ke depan kita akan mengubah beberapa rambu jalan menggunakan tiga bahasa, bahasa indonesia, inggris, dan bahasa sunda,” kata Rudy Susmanto, Selasa (19/11/24).

“Tentutnya budaya menjadi akar pembangunan kabupaten Bogor,” lanjutnya.

Rudy menjelaskan, dirinya sudah melakukan maksimalisasi sektor kebudayaan sejak dirinya menjabat sebagai Ketua DPRD Kabupaten Bogor dengan membuat Perda pemajuan kebudayaan.

“Terkait Perda pemajuan kebudayaan daerah salah satunya di dalamnya pemberian insetif-insentif untuk para pelaku pemangku budaya yang ada di kabupaten Bogor, para penunggu beberapa cagar budaya yang ada di kabupaten Bogor, tentunya seperti yang kami sampaikan, desa di urus, kota di tata, budaya terjaga,” jelasnya.

Sementara, Calon Wakil Bupati (Cawabup) Bogor, Ade Ruhandi menyebut pemerintahan Rudy-Jaro Ade ke depan fokus pada upaya pergeseran Budaya luar yang sudah masuk pada kaula muda.

“Kami punya komitmen untuk menyelamatkan ada pergeseran budaya luar, salah satunya bagaimana anak muda saat ini sudah zona merah terkait penyalahgunaan narkoba, ini kan perlu kita bina,” jelasnya. (Red)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

LATEST POSTS

Hak Informasi Tak Dipenuhi, Muamar Hidayatullah Sengketakan SMA Negeri 1 Cibungbulang

Kab. Bogor, monitorjabarnews.com - Muamar Hidayatullah secara resmi mengajukan permohonan penyelesaian sengketa informasi publik ke Komisi Informasi Provinsi Jawa Barat sehubungan dengan permintaannya yang tak...

Digeruduk Aksi Massa BPN Depok Diduga Pelihara Mafia Tanah

DEPOK, monitorjabarnews.com - Puluhan orang yang merupakan keluarga Besar Akhmadi, didampingi para aktifis dari Aliansi Masyarakat Anti Mafia Tanah (AMAMTA) mendatangi kantor ATR/BPN Depok di kawasan...

Kapolri Tegaskan Wartawan Tidak Dapat Ditarget UU ITE Selama Menjalankan Tugas Jurnalistik

JAKARTA, monitorjabarnews.com Kepolisian Republik Indonesia (Polri) menegaskan, bahwa; Wartawan tidak bisa dijerat dengan Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE) selama menjalankan tugas jurnalistik sesuai dengan...

Jadi Kado Akhir Tahun 2024, Pemprov DKI Jakarta Raih Predikat Informatif 7 Kali Berturut-Turut

JAKARTA, monitorjabarnews.com - Pemprov DKI Jakarta berhasil meraih predikat Informatif dalam Anugerah Keterbukaan Informasi Publik Tahun 2024 yang diselenggarakan Komisi Informasi Pusat di Movenpick Hotel...

Most Popular

spot_img