JAKARTA, monitorjabarnews.com –Puluhan karangan bunga ucapan selamat menghiasi halaman Markas PWI Provinsi DKI Jakarta (PWI Jaya) di Gedung Prasada Sasana Karya, Jalan Suryopranoto, Jakarta Pusat, Selasa (15/10), menyambut pelantikan pengurus baru periode 2024-2029.
Karangan bunga tersebut datang dari berbagai tokoh penting, termasuk Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) Komjen Pol Eddy Hartono, Astamarena Kapolri Komjen Wahyu Hadiningrat, mantan Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi, Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono, bakal calon Gubernur DKI Jakarta Rano Karno, politisi Partai Golkar yang juga mantan ketum PSSI dan kini mengomandoi organisasi tenis nasional, Nurdin Halid, pemilik Pancoran Soccer Field (PSF) Gede Widiade, serta GM PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jakarta Raya Lasiran, dan RFT Management milik Rifat Sungkar.
Sungguh beragam karangan bunga yang datang. Jika ditotal, jumlahnya mencapai lebih dari 60. Ucapan “Selamat dan Sukses” atas pelantikan dari kepengurusan PWI Jaya 2024-2029 yang diketuai Kesit Budi Handoyo itu disampaikan berbagai kalangan.
Lihat, misalnya, ucapan selamat dari Ratih Widyawati, Ketua MKGR Jakarta Selatan, Rering Sisters dari Belanda, Belgia, dan Ambon, serta tokoh-tokoh lainnya, seperti Emmanuela Fransisca, Kezia-Keanon-Kealton Santoso, PT. Gajah Tunggal Tbk, Pijar Foundation, Alvin Bahar-Avila Bahar (Honda Racing Indonesia), ES Team GBI Fatmawati 21, Sinarharapan.id, hingga InJourney Aviation Services, PT Liga Indonesia Baru (LIB), Bank DKI, Pro Music dan Mega Pro.
Keberadaan karangan bunga dari berbagai kalangan dan sumber tersebut sekaligus menjadi penanda atas pengakuan mereka pada kepengurusan PWI Jaya 2024-2029 pimpinan Kesit Budi Handoyo.
Acara pelantikan ini dihadiri oleh jajaran pengurus PWI Pusat. Ketua Umum PWI Pusat 2024-2029, Zulmansyah Sekedang, dan Sekjen PWI Pusat, Wina Armada Sukardi, turut memberikan arahan dalam acara tersebut. Hadir pula Wakil Ketua Dewan Kehormatan PWI, Herbert Timbo Siahaan, Ketua Dewan Penasihat Ilham Bintang, Wakil Ketua Dewan Penasihat Atal S. Depari, serta Ketua Bidang Organisasi Mirza Zulhadi.
Selain itu, acara ini juga dihadiri oleh sejumlah tokoh media lainnya, seperti Tenaga Ahli Dewan Pers, Arif Supriyono, Ketua SMSI Firdaus, Anggota Dewan Pengawas LPP RRI Kusnaeni, dan Senior Manager Komunikasi dan Umum PLN UID Jakarta Raya, Haris Andika, yang didampingi oleh Syifa.
Pelantikan ini menandai langkah baru bagi PWI Jaya dalam mendukung kemajuan dunia jurnalistik di Jakarta serta menjaga independensi pers di Indonesia.***